Bambang Widjojanto ditangkap
Dilaporkan bahwa Bambang Widjojanto anggota dewan Komisi Pemberantasan Korupsi Indonesia (KPK )ditangkap oleh unit investigasi kriminal negara pada hari Jumat dengan tuduhan memberikan kesaksian palsu dalam kasus 2010. Bambang Widjojanto tersangka dalam kasus di mana ia diduga meminta saksi untuk memberikan kesaksian palsu ke pengadilan konstitusi tahun 2010 , ketika ia masih seorang pengacara. Penangkapan Widjojanto tersebut terjadi selang 10 hari setelah Budi Gunawan yang diangkat oleh Presiden Joko Widodo sebagai kepala polisi yang baru ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK dalam kasus suap.
Bambang Widjojanto ditangkap
Adanya penetapan tersangka terhadap Budi Gunawan maka Presiden Jokowi menunda pelantikannya. Hal ini seolah menimbulkan persaingan antara badan-badan penegak hukum utama di Indonesia. Penangkapan terhadap Bamabang Widjojanto memicu protes di Jakarta sehingga khabarnya polisi telah setuju untuk membebaskannya. Presiden Joko Widodo yang telah menjabat sejak bulan Oktober 2014 menjanjikan pemerintahan yang bersih. Presiden juga menyarakan bahwa bahwa dirinya memilih Budi Gunawan berdasarkan rekomendasi dari Komisi Kepolisian Nasional.
" Hal ini berdasarkan hasil investigasi di mana peneliti menemukan tiga lembar bukti yang sah termasuk kesaksian dari para saksi , dokumen dan kesaksian ahli, " Ronny Sompie , juru bicara polisi mengatakan bahwa penangkapan itu tidak terkait ke KPK. Namun, para pendukung KPK mengklaim pada media sosial bahwa penangkapan Bamabang terkait dalam penetapan Gunawan sebagai tersangka oleh KPK.
Penyelidikan terhadap Gunawan dilaporkan dimulai tahun lalu ketika KPK mulai menyelidiki dana senilai $ 4,3 juta pada rekening bank mungkin berasal dari suap dan gratifikasi , The Associated Press melaporkan. Adanya penangkapan terhadap Bambang Widjojanto timbul kemarahan publik dan lebih dari 100 aktivis berkumpul di kantor komisi pemberantasan Korupsi di Jakarta yang menyerukan kepada presiden Joko Widodo untuk mempertahankan KPK. (source :http://www.ibtimes.com/bambang-widjojanto-official-anti-corruption-watchdog-kpk-arrested-indonesian-police-1792510)